Resep Salad Buah Sederhana Enaknya (Rahasia Juara)
Seperti yang kita tahu, buah merupakan salah satu makanan yang memiliki manfaat sehat buat tubuh. Buah, juga merupakan salah satu makanan yang memiliki rasa lezat lagi nikmat. Apalagi nih ya, jika buah tersebut telah diolah menjadi makanan seperti halnya jus buah, salad buah atau puding buah. Mmm, yakin deh bahwa buah yang semula rasanya biasa saja akan terasa sangat nikmat dan juara. Ngomongin soal olahan buah khususnya salad buah, kali ini Vemale memiliki resep salad buah yang sederhana namun enaknya juara. Seperti apa resepnya? Simak baik-baik yang berikut ini.
Bahan
- 2 buah apel (kupas, potong dadu)
- 1 buah naga putih (kupas, potong dadu)
- 2 buah pir (kupas, potong dadu)
- 250 gram anggur merah (belah jadi dua atau empat)
- 10 buah strawberry (belah jadi dua)
- 250 gram buah melon (potong dadu)
Bumbu Salad
- 10 sdm susu kental manis putih
- 100 ml yogurt
- Keju parut (secukupnya, sesuai selera)
- 5 sdm mayonaise
Cara Membuat
- Campur semua buah yang telah disiapkan di dalam sebuah wadah.
- Masukkan susu kental manis, yogurt dan mayonaise ke dalam buah-buahan.
- Aduk rata sampai semua bahan tercampur rata.
- Agar rasa salad buah ini makin lezat dan menggugah selera, tambahkan keju yang telah diparut. Aduk-aduk juga jika kamu ingin semua buah tercampur dengan keju parut.
Ladies, itulah resep membuat salad buah sederhana dengan rasa yang enaknya juara. Tak hanya enak, rasa manis pada salad buah ini juga akan membuat kamu merasa sangat nyaman dan fresh.
Selamat mencoba dan rasakan sensasinya sobat pecinta makanan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar