MENU

Andrea Iannone Harapkan Hasil Positif di MotoGP Republik Ceko 2018

Iannone Harapkan Hasil Positif di MotoGP Republik Ceko 2018

Senin 23 Juli 2018
HAMAMATSU – Pembalap tim Suzuki Ecstar, Andrea Iannone tampil kurang meyakinkan kala mentas di Sirkuit Sachsenring, Jerman, Minggu15 Juli 2018. Pembalap berkebangsaan Italia itu pun harus puas menyelesaikan balapan diurutan ke-12.
Hasil minor pada balapan seri kesembilan MotoGP 2018 itu menjadi acuan Iannone agar mampu tampil lebih baik pada balapan selanjutnya yang akan diselenggarakan di Sirkuit Brno, Minggu 5 Agustus 2018. Rekan satu tim Alex Rins itu percaya dirinya masih mampu untuk bersaing dengan para pemalap di jajaran atas klasemen MotoGP 2018.
“Saya belum memiliki bayangan tentang balapan di Brno. Tetapi target saya adalah tetap dekat dengan para pembalap di jajaran depan. Saya yakin jika tidak mengalami insiden di tikungan ketiga saya akan dekat dengan pebalap teratas, meskipun untuk naik podium mungkin adalah sesuatu yang sulit saat ini,” ujar Iannone seperti dilansir dari GPOne, Minggu (22/7/2018).
“Kecepatan saya tidak jauh dari grup kedua. Ini juga target dan saya harap kita bisa memiliki motor yang lebih baik,” sambung Iannone.
Sejatinya, penampilan Iannone pada awal MotoGP 2018 tidak terlalu buruk. Ia bahkan mampu tampil apik pada seri balapan ketiga dan keempat dengan meraih podium pada dua balapan tersebut. Iannone juga tampil cukup menjanjikan kala mentas di depan penggemarnya sendiri di Sirkuit Mugello, Italia. Meski hanya mampu finis di posisi keempat, penampilan Iannone di Mugello cukup mengundang decak kagum dari para penggemarnya di Italia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Download Everyting

motogp