Mural Cristiano Ronaldo Muncul di Daerah Rival Juventus
Cristiano Ronaldo resmi diperkenalkan sebagai pemain Juventus pada Selasa 17 Juli 2018 dini hari WIB. Pesepakbola berusia 33 tahun itu digaet seharga 100 juta euro atau setara Rp1,68 triliun dari Real Madrid.
Meski Ronaldo bergabung bersama Juventus yang berada di Italia bagian utara, bukan berarti kedatangan pesepakbola pemegang lima trofi Ballon d’Or tidak disambut warga Italia di daerah lain. Hal itu terbukti dengan dibuatkannya mural Ronaldo oleh salah salah satu seniman asal Kota Grottaglie yang berada di Provinsi Taranto.
Menjadi menarik karena Kota Grottaglie berada di selatan Italia. Sekadar informasi, warga di wilayah selatan Italia sangat fanatik mendukung Napoli yang notabene rival Bianconeri –julukan Juventus.
Napoli kerap kali dijadikan warga Italia selatan sebagai alat untuk mempermalukan klub-klub Italia utara semodel Juventus, Inter Milan ataupun AC Milan. Terlepas dari itu, seniman di Kota Grotagglie membuat mural Ronaldo dengan desain yang menarik.
Menggunakan dinding bangunan sebagai media, dalam mural yang dibuat, Ronaldo mengenakan seragam kebesaran Juventus. Dalam mural tersebut, terpampang wajah penuh optimistis dari Ronaldo.
Bisa dibilang, itu merupakan pesan yang disampaikan seniman bahwa Ronaldo siap memberikan yang terbaik bagi Juventus. Apalagi, Ronaldo diberikan beban besar oleh manajemen si Nyonya Tua, yakni mengantarkan Juventus meraih trofi Liga Champions, gelar yang terakhir kali diraih pada 1995-1996.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar